Studi Komparatif Sikap Mahasiswi Kesehatan dan Non kesehatan dalam Menghadapi Pre Menstrual Syndrome (PMS) di Universitas Muhammadiyah Ponorogo

JENIS: Tugas Akhir/Skripsi
PENYUSUN: Herlina Ririn Rahmawati (NIM: 03981)
FAKULTAS/JURUSAN: Kesehatan/Keperawatan
NO. LABEL: 1686/RIR/AKP/s/2006
KATA KUNCI: Sikap, Mahasiswi, Pre Menstrual Syndrome
ABSTRAK:
Pre Menstrual Syndrome merupakan gangguan kesehatan yang paling umum dialami oleh remaja dan memiliki implikasi pada aktifitas rutin sehari-hari. Hal ini tentu saja akan menimbulkan sikap yang berbeda antara remaja yang menempuh pendidikan formal sebagai mahasiswi kesehatan dan remaja lain sebagai mahasiswi non kesehatan.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat perbedaan sikap mahasiswa kesehatan dan non kesehatan dalam menghadapi Pre Menstrual Syndrome di Universitas Muhammadiyah Ponorogo.
Desain penelitian yang digunakan adalah komparatif, populasi penelitian yang diambil adalah seluruh mahasiswi tingkat II Universitas Muhamamdiyah Ponorogo tahun akademik 2005/2006 yang pernah mengalami Pre Menstrual Syndrome. Di mana sampel yang diambil adalah 55 responden, dan teknik yang digunakan adalah simple random sampling.
Dari hasil perhitungan chi square menunjukkan bahwa nilai X² hitung > X² tabel, sehingga Ho ditolak dan Ha diterima, yang berarti terdapat perbedaan sikap antara mahasiswi kesehatan dan non kesehatan dalam menghadapi Pre Menstrual Syndrome.Untuk itu diharapkan bagi petugas kesehatan dan pihak institusi Akademi Keperawatan Universitas Muhammadiyah Ponorogo bekerjasama untuk mengadakan seminar kesehatan yang membahas kesehatan reproduksi wanita khususnya tentang Pre Menstrual Syndrome. Diharapkan pula kegiatan tersebut terbuka untuk umum/semua kalangan, sehingga setiap remaja dapat mengikutinya.

0 komentar: